WhatsApp Image 2018-09-03 at 17.00.01

 

Doa Kepulangan Ibadah Haji

Rangkaian ibadah haji musim 1439 H atau 2018 M telah berakhir. Kini jemaah haji mulai kembali ke tanah air. Sebagian lagi melanjutkan rangkaian ibadah dengan berziarah ke Madinah.Doa Kepulangan Ibadah Haji

Kloter jemaah haji yang telah tiba di Tanah Air tentu sudah tidak sabar ingin bertemu dengan keluarganya.

Bagi sebagian masyarakat, orang pulang haji harus disambut. Bahkan ada daerah yang sampai mentradisikan ziarah haji, yaitu bersilaturahim ke rumah orang yang baru pulang haji.

Kedatangan jemaah haji tentu patut disambut dengan penuh kebahagiaan. Ini agar rasa lelah mereka selama menjalankan ibadah maupun beperjalanan dalam waktu lama dapat terobati.

Saat menyambut jemaah haji, kita dianjurkan untuk membaca Doa Kepulangan Ibadah Haji di bawah ini.

قَبَّلَ اللهُ حَجَّكَ، وَغَفَرَ ذَنْبَكَ، وَأَخْلَفَ نَفَقَتَكَ
Qabballallâhu hajjaka, wa ghafara dzanbaka, wa akhlafa nafaqataka.
Artinya, “Semoga Allah menerima ibadah hajimu, mengampuni dosamu, dan mengganti pengeluaranmu.”

 

 

 

Leave a Reply